Pembelajaran sejarah Islam memerlukan pendekatan yang inovatif agar materi dapat lebih mudah dipahami dan diaplikasikan oleh peserta didik. Salah satu metode yang terbukti efektif adalah field trip, yakni pembelajaran di luar kelas yang memberikan pengalaman langsung kepada siswa dengan mengunjungi situs-situs bersejarah Islam. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manfaat dan efektivitas metode field trip dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap sejarah Islam.Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka, yaitu pendekatan yang mengkaji berbagai literatur, jurnal, dan buku terkait konsep field trip serta teori-teori yang mendukung efektivitasnya dalam pembelajaran sejarah Islam. Studi pustaka ini juga digunakan untuk membandingkan hasil penelitian terdahulu guna memperoleh pemahaman yang lebih komprehensif mengenai peran field trip dalam pendidikan sejarah Islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa field trip memberikan berbagai manfaat bagi siswa, di antaranya: (1) meningkatkan pemahaman siswa melalui pengalaman langsung di lokasi bersejarah, (2) meningkatkan motivasi belajar dan keterlibatan aktif dalam diskusi, (3) memperjelas konsep-konsep sejarah yang sulit dipahami hanya melalui buku atau ceramah, serta (4) menumbuhkan rasa bangga dan apresiasi terhadap warisan sejarah Islam. Meskipun memiliki banyak manfaat, metode ini juga memiliki beberapa tantangan, seperti biaya, logistik, serta keterbatasan waktu dalam kurikulum. Oleh karena itu, perencanaan yang matang sangat diperlukan agar field trip dapat berjalan efektif dan memberikan pengalaman belajar yang bermakna bagi siswa. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi pendidik dalam menerapkan metode field trip sebagai strategi pembelajaran yang lebih interaktif dan aplikatif, sehingga mampu meningkatkan kualitas pembelajaran sejarah Islam di sekolah.
Copyrights © 2025