Penyimpangan Seksual merupakan sebuah aktifitas seksual yang ditempuh oleh seseorang untuk mendapatkan kenikmatan seksual yang tidak sewajarnya. Dikatakan menyimpang apabila prilaku seksual tersebut tidak sesuai norma, serta dapat merugikan orang lain. Salah satu prilaku dari penyimpangan seksual ini adalah LGBT. LGBT merupakan orientasi seksual yang tidak sesuai norma norma sosisal maupun keagamaan alam kehidupan bermasyarakat di Indonesia. Penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana peran dan pandangan pancasila terhadap LGBT pada zaman teknologi. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan rancangan deskriptif. Metode yang digunakan adalah kajian literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknologi memiliki dampak yang signifikan terhadap penyebaran isu, informasi, serta komunitas seputar LGBT. Pancasila sebagai pedoman hidup bangsa menjunjung tinggi nilai moral dan etika yang tercermin dalam setiap sila dalam pancasila yang harus dipegang teguh oleh masyarakat Indonesia.
Copyrights © 2025