Permasalahan dalam pengabdian kepada masyarakat ini adalah kurangnya kemampuan guru IPA membuat asesmen yang mampu mengases semua kompetensi yang dimiliki siswa. Tujuan Kegiatan ini untuk: 1) meningkatkan kemampuan guru IPA membuat asesmen kinerja praktikum IPA berbasis higher-order thinking skill (HOTs) di SMP Terbuka di Makassar; 2) respon para guru IPA terhadap pelaksanaan PKM. Solusi/metode pelaksanaan ini terdiri dari 1) persiapan pelaksaanaan; 2) pelaksanaan dan observasi; 3) refleksi; 4) dan monitoring dan evaluasi. Hasil dan dampak pelaksanaan PKM: 1) Sangat banyak bahan tersedia; 2) 100% peserta menyatakan sangat bermanfaat; 3) 100% banyak memberi keterampilan; 4) 100% sangat banyak tersedia bahan asesmen kinerja berbasis HOTs, 5) 70% sangat mengatasi kekurangan asesmen kinerja praktikum IPA berbasis HOTs, 20% kurang mengatasi dan 10% banyak mengatasi; 6) 14 % sangat membantu proses belajar mengajar IPA, dan 86% dapat membantu. Luaran kegiatan menghasilkan produk asesmen kinerja berbasis HOTs yang berkualitas. Kesimpulan: Peserta PKM sudah sangat terampil dalam hal:1) mengidentifikasi; mendisain; membuat asesmen kinerja praktikum IPA berbasis HOTs; 2). menggunakan asesmen kinerja praktikum IPA berbasis HOTs; 3) asesmen kinerja praktikum IPA berbasis HOTs dapat mengatasi ketersedian di sekolah dan dapat membantu guru dalam proses asesmen kompetensi efektif dalam meningkatkan proses dan produk asesmen praktikum IPA HOTs siswa sebesar 95% termasuk kategori tinggi.
Copyrights © 2025