Hikamia: Jurnal Pemikiran Tasawuf dan Peradaban Islam
Vol. 5 No. 1 (2025): Hikamia: Jurnal Pemikiran Tasawuf dan Peradaban Islam

Relevansi Tasawuf dalam Islam di Era Modern

Armedi, Rama (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Apr 2025

Abstract

Tasawuf pada era modern baiknya mengembalikan fitrahnya yang asli, yaitu sebagai cara mendekatkan diri kepada Tuhan, menciptakan individu yang Tangguh dan unggul. Ini adalah jalan menyatukan hubungan manusia dengan Tuhan betujuan tercapainya keseimbangan kehidupan rohani dan jasmani. Eksistensi tasawuf di era modern sangat penting demi membimbing manusia agar tetap merindukan Tuhannya. Kajian ini merupakan studi kepustakaan (library research). Hasil kajian menunjukkan bahwa tasawuf sebagai ilmu agama terkait aspek moral perilaku Islam, dan memancarkan peran tasawuf sebagai terapi dalam konteks masyarakat modern yang diakibatkan oleh individualisme dan materialisme. Sebagai pengusul metode Islami Omar Alishah percaya bisa mengatasi gangguan kejiwaan melalui tradisi tasawuf. Selain itu, kebutuhan akan panduan spiritual dalam menghadapi dampak negatif materialisme, menganggap tasawuf sebagai pelekat berpotensi besar untuk menjaga integritas personal dan memberikan landasan moral dalam industri yang berkembang. Untuk itu, kajian ini menunjukkan bahwa tasawuf memiliki relevansi sebagai terapi spiritual dan panduan moral dalam menghadapi tantangan masyarakat modern.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

hikamia

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

Hikamia: Jurnal Pemikiran Tasawuf dan Peradaban Islam provides an international scholarly forum for research on Sufism, Tariqa, Islamic Philosophy, Islamic Theology, and Islamic Thought. Taking an expansive view of the subject, the journal brings together all disciplinary perspectives. It publishes ...