Teknosains: Media Informasi Sains dan Teknologi
Vol 18 No 3 (2024): September-Desember

Tinjauan kualitas lingkungan dan kesejahteraan penghuni dalam konteks evaluasi purna huni bangunan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) di Kecamatan Meritengngae

Haq, Izharul (Unknown)
Kamaruddin, Nurhayati (Unknown)
Baharuddin, Hasniar (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2025

Abstract

Bangunan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) memiliki peran penting dalam menyediakan layanan air bersih. Evaluasi Purna Huni (EPH) menjadi pendekatan yang relevan untuk mengidentifikasi masalah-masalah yang timbul dan mengevaluasi kinerja bangunan dalam memenuhi kebutuhan penghuni serta dampaknya terhadap lingkungan sekitar. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi purna huni pada bangunan Perusahaan Daerah Air Minum di Kecamatan Maritengngae, dengan fokus pada aspek lingkungan dan kesejahteraan penghuni. Metode kuantitatif deskriptif digunakan untuk mengumpulkan data melalui survei dan observasi langsung. Pertama, mengamati kondisi lingkungan bangunan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) terkait aspek lingkungan dan kesejahteraan penghuni. Kedua, mengukur aspek lingkungan dan kesejahteraan penghuni pada bangunan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM). Ketiga, melalui evaluasi purna huni, data dianalisis untuk memahami dampak lingkungan dan kesejahteraan penghuni serta memberikan rekomendasi perbaikan yang diperlukan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang kondisi bangunan PDAM serta memberikan rekomendasi perbaikan yang diperlukan untuk meningkatkan lingkungan dan kesejahteraan penghuni. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih baik tentang Evaluasi Purna Huni (EPH), terkhusus kondisi bangunan PDAM dan kontribusinya terhadap lingkungan terutama di Kecamatan Maritengngae.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

teknosains

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Physics

Description

Teknosains: Media Informasi Sains dan Teknologi is a peer-reviewed journal that publishes three times a year (January-April, May-August, and September-December) on articles concerning all areas of science and technology in both theoretical and applied research. The below-mentioned areas are just ...