Kanker merupakan masalah kesehatan bagi masyarakat diseluruh dunia, salah satunya adalah kanker serviks. Menurut data dari organisasi kesehatan dunia (World Health Organization atau WHO), kanker serviks merupakan penyebab kematian nomor dua pada Wanita. Tujuan penulisan artikel ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan tentang kanker serviks pada remaja putri meliputi pengertian, penyebab, tanda dan gejala, pencegahan dan deteksi dini terhadap kanker serviks. Untuk mencapai ini dilakukan kegiatan pengabdian mengenai kanker serviks di kos putri, Oesapa, Kota Kupang. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan penyuluhan mengenai kanker serviks. Para remaja Putri juga diberikan leaflet yang berisi tentang gejala kanker serviks, faktor resiko kanker serviks, diagnosis kanker serviks, komplikasi dari kanker serviks, dan pencegahan kanker serviks. Dari kegiatan pengabdian ini diperoleh hasil bawah terdapat peningkatan pengetahuan yang signifikan pada remaja putri setelah diberikan penyuluhan mengenai kanker serviks dengan penggunaan leaflet sebagai media pendukung sangat efektif.
Copyrights © 2025