Central Publisher
Vol 2 No 1 (2024): Jurnal Central

PENGEMBANGAN SELF SERVICE SIKEREN PASKAL DALAM UPAYA MEMANGKAS BIROKRASI USULAN INTEGRASI DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA KALIANDA

Farhan Akbar Mu’arif (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Apr 2025

Abstract

Latar Belakang : Kurangnya efektivitas dalam proses pengajuan usulan integrasi karena keterbatasan jumlah petugas dan sulitnya narapidana mendapatkan informasi terkait persyaratan integrasi. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem Self Service SiKeren Paskal guna memangkas birokrasi usulan integrasi di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kalianda. Metode : Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan (R&D) dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi selama periode Mei hingga Juli 2023. Hasil dan Pembahasan : Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan Self Service SiKeren Paskal berhasil meningkatkan efisiensi pelayanan sebesar 65% dan mengurangi waktu tunggu narapidana dalam mendapatkan informasi dari rata-rata 3 hari menjadi kurang dari 24 jam. Sistem ini juga berhasil mengurangi beban kerja petugas hingga 40% dalam melayani pertanyaan terkait usulan integrasi. Kesimpulan : Implementasi Self Service SiKeren Paskal berhasil meningkatkan efisiensi pelayanan dengan mengurangi beban administratif petugas serta memangkas birokrasi tanpa mengorbankan keamanan dan ketertiban. Sistem ini terbukti efektif dalam mempercepat layanan, meningkatkan akurasi informasi, meningkatkan kepuasan pengguna, dan meningkatkan efisiensi kerja.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Publish

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Automotive Engineering Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Education Engineering Social Sciences Other

Description

Central Publisher, merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Cv. Central Bisnis Manajemen, merupakan sebuah jurnal ilmiah yang menyediakan akses terbuka kepada pembaca. Jurnal ini terbit secara bulanan, mencakup berbagai disiplin ilmu, mempromosikan dialog interdisipliner dan memperkaya pengetahuan ...