JURNAL PENDIDIKAN, SAINS DAN TEKNOLOGI
Vol 12 No 2 (2025)

TRANSFORMASI PEMBELAJARAN ASMAUL HUSNA MELALUI GAME EDUKASI ENDLESS RUN

Aguna, Fadhilah Daffi (Unknown)
Nurul Huda, Sheila (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2025

Abstract

Pembelajaran Asmaul Husna sejak dini memiliki peran penting dalam membentuk akhlak dan meningkatkan kecintaan anak kepada Allah. Namun, metode konvensional sering kurang efektif dalam menarik minat anak-anak. Penelitian ini mengeksplorasi pengembangan game edukasi endless run bertema Asmaul Husna sebagai media interaktif untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap nilai-nilai Islam. Game edukasi ini dirancang berbasis platform Android, desktop, dan website, dengan fokus utama pada penggunaan teknologi multimedia untuk menciptakan pengalaman belajar yang menyenangkan dan efektif. Melalui kajian literatur, ditemukan bahwa genre game endless run menawarkan potensi besar dalam pendidikan interaktif. Target audiens mencakup anak-anak hingga dewasa, dengan dominasi penggunaan pada platform Android karena fleksibilitas dan aksesibilitasnya. Inovasi multimedia seperti kuis, video animasi, dan aplikasi mobile turut mendukung pembelajaran Asmaul Husna, memperkaya metode konvensional dengan pendekatan berbasis teknologi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa game edukasi Asmaul Husna tidak hanya mampu meningkatkan minat belajar siswa, tetapi juga memberikan kontribusi signifikan dalam pendidikan Islam. Dengan integrasi teknologi, pembelajaran menjadi lebih menarik, aktif, dan relevan bagi generasi digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

EDUSAINTEK

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal pendidikan sains dan teknologi diterbitkan oleh STKIP PGRI Situbondo sebagai wadah bagi civitas akademika STKIP PGRI Situbondo serta kalangan guru, dosen, peneliti, praktisi dan pemerhati pendidikan yang peduli terhadap perkembangan penelitian tentang Teknologi pembelajaran, Media ...