Literasi membaca diajarkan kepada anak untuk mengetahui kemampuan membaca anak dari segi melatih kemampuan bahasa yang nantinya anak sudah siap memasuki jenjang sekolah yang lebih tinggi, sehingga peran guru harus menciptakan pembelajaran yang lebih menyenangkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi guru dalam memberikan stimulasi literasi membaca kepada anak-anak. Responden penelitian ini yaitu kepala sekolah, guru kelas, wali murid dan 18 orang anak. Metode pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis data dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa strategi guru dalam memberikan stimulasi melalui kegiatan bermain plastisin dengan empat strategi pembelajaran yaitu strategi pembelajaran aktif, pembelajaran melalui bermain, pembelajaran berbasis cerita, dan metode demonstrasi. Berdasarkan hasil penelitian dilakukan bahwa kegiatan bermain plastisin dapat menstimulasi literasi membaca anak. Sepuluh dari delapan belas anak yang mengikuti kegiatan bermain plastisin mengalami peningkatan kemampuan literasi membaca.
Copyrights © 2025