Cara berfikir seseorang akan menentukan apa yang akan dilakukan atau dikerjakan orang tersebut kedepanya. Alam bawah sadar seseorang akan membentuk dan menentukan cara berfikirn. Lingkungan sekitar secara tidak langsung akan menentukan cara berfikir baik positif maupun negatif. RESTRAK merupakan sebuah tahapan pembiasaan diri maupun pengalaman dari mulai kanak-kanak. Di sisi lain, imitasi adalah proses respons perilaku yang dikembangkan seseorang ketika mereka masih sangat muda. Pola fikir ( mindset ) ada dua macam yakni pola fikir tetap dan pola fikir berkembang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pola fikir remaja bisa menentukan masa depan remaja. Pada kajian psikoanalisa pola fikir sangat berpengaruh akan masa depan remaja karena pola fikir (mindset) akan menentukan apa yang akan di lakukan seorang remaja. Pada dasarnya remaja masih memiliki pemikiran yang labil dan mencari identitas diri apabila pola fikirnya pendek dan salah maka di takutkan terjerumus dalam pergaulan bebas. Pola fikir positif dan berkembang akan membantu remaja dalam menentukan pilihan. Kesimpulannya pola fikir sangat mempengaruhi masa depan remaja.
Copyrights © 2023