Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia
Jurnal Ilmiah Indonesia

Analisis Financial Distress Menggunakan Metode Altman Z-Score, Springate, Zmijewski

Hendiansyah, Asep (Unknown)
Natita, Rendi Kusuma (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Mar 2025

Abstract

Financial distress adalah kondisi di mana sebuah perusahaan menghadapi kesulitan keuangan yang membuatnya tidak mampu memenuhi kewajibannya kepada para kreditur. Keadaan ini sering kali menjadi salah satu penyebab terjadinya kebangkrutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan antara model Altman, Springate, dan Zmijewski serta untuk mengidentifikasi model prediksi yang paling akurat dalam mengantisipasi financial distress. Dasar teori penelitian ini berasal dari teori sinyal. Sample yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan teknologi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2020-2023. Dari proses pengumpulan data, diperoleh 20 perusahaan dengan total 80 sampel penelitian. Metode analisis yang digunakan meliputi analisis deskriptif, uji normalitas, uji paired sample t-test, serta analisis melalui rumus berdasarkan pada ketiga model prediksi financial distress. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan di antara ketiga model dalam memprediksi financial distress. Model Zmijewski sebagai model dengan tingkat akurasi tertinggi, mencapai 91,25%, dengan kesalahan (type error II) sebesar 8,75%.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

syntax-literate

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia is a peer-reviewed scientific journal that publishes original research and critical studies in various fields of science, including education, social sciences, humanities, economics, and engineering. The journal aims to provide a platform for researchers, ...