Jurnal Penelitian dan Pengkajian Ilmiah
Vol. 2 No. 3 (2025): CENDEKIA : Jurnal Penelitian Dan Pengkajian Ilmiah, Maret 2025

Rebranding Televisi Lokal (Studi Kasus: Perubahan Identitas O’Channelmenjadi Moji TV dalam Industri Media Indonesia)

Desrizal (Unknown)
Astuti, Marhanani Tri (Unknown)
Fantini, Endah (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2025

Abstract

Rebranding merupakan strategi yang umum digunakan dalam industri media untuk menyesuaikan identitas merek dengan perubahan pasar dan preferensi audiens. Studi ini menganalisis proses rebranding televisi lokal O’Channel menjadi Moji TV dengan meninjau strategi, implementasi, serta dampaknya terhadap penerimaan pemirsa dan dinamika industri media di Indonesia. Menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, penelitian ini mengkaji faktor-faktor yang mendorong rebranding, strategi komunikasi yang diterapkan, serta respons audiens terhadap perubahan identitas visual dan program siaran. Teori komunikasi organisasi dan teori evolusi media Roger Fidler digunakan sebagai landasan analisis dalam memahami dinamika perubahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rebranding Moji TV tidak hanya melibatkan aspek visual dan konten, tetapi juga mencerminkan transformasi strategi bisnis yang lebih luas dalam menghadapi persaingan di industri televisi. Dengan memahami strategi rebranding yang efektif, penelitian ini memberikan wawasan bagi pelaku industri media dalam menghadapi tantangan perubahan pasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

cendekia

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Public Health

Description

CENDEKIA : Jurnal Penelitian dan Pengkajian Ilmiah accomodates original research, or theoretical papers. We invite critical and constructive inquiries into wide range of fields of study with emphasis on interdisciplinary approaches: Humanities and Social sciences, that include: Economics, Health, ...