Ketergantungan penduduk Indonesia terhadap makanan pokok beras sangat tinggi, meskipun sebagai negara agraris, Indonesia masih mengimpor beras untuk memenuhi kebutuhan domestik. Pertanian padi merupakan sektor vital dalam perekonomian Indonesia, yang memberikan kontribusi signifikan terhadap ketahanan pangan. Beras adalah gabah yang telah melalui proses penggilingan dan penyosohan, sehingga menghasilkan beras yang siap dikonsumsi. Penelitian ini berfokus pada klasifikasi jenis beras berdasarkan warna menggunakan metode K-Nearest Neighbors (KNN). Hasil penelitian menunjukkan bahwa algoritma K-Nearest Neighbors (KNN) dan Support Vector Machine (SVM) memiliki kemampuan sangat baik dalam mendeteksi warna pada beras, dengan tingkat akurasi mencapai 100%. Dengan demikian, klasifikasi jenis beras berdasarkan warna menggunakan metode KNN menawarkan solusi yang menjanjikan untuk mengatasi tantangan dalam industri pengolahan beras di Indonesia.
Copyrights © 2025