Pendekar : Jurnal Pendidikan Berkarakter
Vol 8, No 1 (2025): April

Penguatan Karakter Generasi Muda melalui Wisata Sejara: Studi Kasus Walking Tour di Kota Cirebon

Alhakim, Muhamad Wasi (Unknown)
Salsabila, Norma Mutiara (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2025

Abstract

Abstract: Considering the crucial role of the youth as the future leaders of the nation, strengthening their character is essential in the national development process. This study aims to explore the contribution of walking tour activities to character building among the youth in Cirebon. The research employs a descriptive qualitative method with walking tour activities to examine its impact on strengthening the character of the youth. Data were collected through participatory observation and in-depth interviews with 98 students from the Islamic Tourism Department at UIN Syekh Nurjati Cirebon. An evaluation was conducted to assess the effectiveness of the learning process and its contribution to character development and tourism development. The results of the study indicate that walking tours provide a deep understanding of local history and culture, fostering a sense of love and appreciation for them. This activity is also economically affordable, making it an inclusive tourism alternative for young people with limited budgets. Additionally, walking tours support sustainable tourism, strengthen the local economy, and reduce environmental impacts by using eco-friendly transportation. Based on these findings, walking tours can serve as an educational, sustainable, and responsible tourism model that benefits the character development of the youth.Abstrak: Mengingat peran penting generasi muda sebagai pemimpin masa depan bangsa, penguatan karakter mereka menjadi hal yang krusial dalam proses pembangunan. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi kontribusi kegiatan walking tour dalam penguatan karakter generasi muda di Kota Cirebon. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan metode kegiatan walking tour untuk mengkaji dampaknya terhadap penguatan karakter generasi muda, data diperoleh melalui observasi partisipatif dan wawancara mendalam dengan 84 mahasiswa jurusan Pariwisata Syariah UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon. Evaluasi dilakukan untuk mengetahui hasil efektivitas kegiatan dan kontribusinya terhadap penguatan karakter generasi muda dan pengembangan pariwisata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa walking tour memberikan pemahaman mendalam mengenai sejarah dan budaya lokal, serta menciptakan kecintaan terhadap keduanya. Kegiatan ini juga terjangkau secara ekonomi, menjadikannya alternatif wisata inklusif bagi kalangan muda dengan anggaran terbatas. Selain itu, walking tour mendukung pariwisata berkelanjutan, memperkuat perekonomian lokal, dan mengurangi dampak lingkungan dengan menggunakan transportasi ramah lingkungan. Berdasarkan temuan ini, walking tour dapat menjadi model pariwisata edukatif, berkelanjutan, dan bertanggung jawab, memberikan manfaat bagi karakter generasi muda.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendekar

Publisher

Subject

Education

Description

Pendekar : Jurnal Pendidikan Berkarakter adalah jurnal yang dikelola oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT) yang secara khusus menerbitkan hasil penelitian dosen, mahasiswa semester akhir termasuk guru sekolah maupun kegiatan penelitian ilmiah ...