J+Plus: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Luar Sekolah
Vol. 11 No. 1 (2022): J+PLUS, Juni 2022

Hubungan Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan Keaktifan Warga Belajar pada Program Kesetaraan Paket A di SKB Gudo Jombang

Viranica Dwi Yulianawati (Universitas Negeri Surabaya)
Rivo Nugroho (Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2022

Abstract

Penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) merupakan upaya yang dilakukan tutor untuk meningkatkan kualitas pembelajaran warga belajar. Model pembelajaran ini dapat membuat warga belajar aktif dalam membangun pengetahuan melalui peristiwa sehari-hari serta memahami konsep belajar yang riil. Selain itu, model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dapat membantu tutor dalam mengatasi warga belajar yang pasif dalam kegiatan pembelajaran. Adanya penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan keaktifan warga belajar pada program kesetaraan paket A di SKB Gudo Jombang. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan metode kuantitatif yang dianalisis menggunakan analisis data korelasi product moment. Subjek penelitian ini berjumah 30 responden yang mengikuti program kesetaraan paket A di SKB Gudo Jombang. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan angket pada presonden dengan pengukuran skor angket menggunakan skala likert. Hasil analisis hubungan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan keaktifan warga belajar didapatkan tingkat koefisiensi korelasi sebesar 0,709 dengan nilai signifikansi sebesar 0.000 < 0.05. Dari hasil perhitungan tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang kuat antara model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan keaktifan warga belajar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jurnal-pendidikan-luar-sekolah

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Strategi, metode, dan model pembelajaran dalam Pendidikan Nonformal Teknologi dan media pembelajaran untuk Pendidikan Nonformal Pelatihan berbasis komunitas dan pengembangan keterampilan Inovasi dalam pendidikan masyarakat dan pendidikan seumur hidup Pendidikan vokasional dan pelatihan kerja Program ...