Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Student Facilitator and Explaining (SFE) dapat meningkatkan hasil belajar siswa Kelas xii mipa 3 di SMAN 13 Kota Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian pustaka (library research). Sumber data penelitian ini diperoleh sumber sekunder dengan beberapa literatur yaitu penelitian eksperimen, PTK yang menjelaskan tentang upaya-upaya yang dapat ditempuh guru untuk meningkatkan hasil belajar Ekonomi siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi.Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teknik penelitian analisis isi (content analysis). Hasil penelitian menunjukkan melalui langkah-langkah model pembelajaran kooperatif tipe SPE seperti guru menyampaikan materi, pembentukan tim, presentasi, tes individu, dan penghargaan, dapat meningkatkan tingkat pemahaman dan hasil belajar siswa. Oleh karena itu, guru harus mampu mengembangkan model pembelajaran kooperatif yang sesuai dengan karakter siswa dan memaksimalkan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe SPE ini, supaya tujuan pembelajaran dapat tercapai.
Copyrights © 2024