Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis metode dan strategi yang digunakan oleh guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam mengimplementasikan pendidikan karakter di SMPN 9 Tualang, Kabupaten Siak. Pendidikan karakter menjadi aspek krusial dalam membentuk kepribdaian siswa yang berakhlak mulia, terutama dalam lingkungan pendidikan formal. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, Dimana data dikumpulkan melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi guru PAI dalam menanamkan nilai-nilai pendidikan karakter siswa menggunakan beberapa strategi yaitu melalui kegiatan pembiasaan, menjadi model dan teladan, pembimbing, serta motivator, dan pemberian hukuman. Adapun faktor pendukung dalam penanaman nilai-nilai pendidikan karakter siswa yaitu guru yang dapat dijadikan teladan, didikan orang tua di rumah, fasilitas sekolah, kegiatan rutinan dan ekstrakurikuler sekolah. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu kurangnya kompetensi guru, kurangnya didikan orang tua, faktor lingkungan dan pergaulan.Temuan ini menunjukkan bahwa efektivitas pendidikan karakter bergantung pada sinergi antara metode pengajaran, strategi yang diterapkan, serta dukungan dari berbagai pihak termasuk sekolah dan keluarga. Oleh karena itu, penelitian ini merekondeasikan peningkatan pelatihan bagi guru, optimalisasi peran sekolah, serta penguatan kolaborasi dengan komunitas dalam upaya membentuk karakter siswa yang lebih baik.
Copyrights © 2025