Media pembelajaran sebagai perantara penyampaian materi pembelajaran di berbagai jenjang pendidikan memiliki berbagai jenis yang bisa digunakan sesuai materi pembelajaran tertentu dengan efektif. Salah satu dari media pembelajaran yang banyak dipakai saat ini adalah media berbasis visual. Aktivitas orang tua yang padat akan mengurangi interkasi bersama anak, maka aktifitas anak saat bermain dengan gadget/smartphone menjadi tidak termonitor. Belum semua masyarakat mengetahui aplikasi monitoring anak, oleh karena itu kami mengadakan penyuluhan dalam rangka pngabdian masyarakat. Penyuluhan untuk mensosialisasikan monitoring anak serta menerapkan terhadap smarphone yang digunakan oleh bapak/ibu guru MI Sulamul Huda yang akan diterapkan terhadap anak di rumah masing-masing. Kami juga memberikan pelatihan mengkonfigurasi fitur monitoring pada gawai berbasis android, dan juga kami memberikan informasi cara menggunakan aplikasi parental control kroha yang bertujuan untuk mengetahui posisi keberadaan anak dari kegiatan pengabdian masyarakat ini dengan para guru MI Sulamul Huda dari hasil konfigurasi aplikasi control parental control kroha. Salah satunya dengan menciptakan komunikasi dua arah antara tim pengabdian masyarakat dan peserta. Peran mendampingi mitra untuk menghasilkan kepahaman pengunaan yang benar menguasai dengan baik lebih bermakna bagi diri peserta guna menambah wawasan. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa mitra memahami, antusias dan memiliki kemampuan untuk menjaga keluarga dan mawas diri dalam dunia teknologi.
Copyrights © 2025