Kajian Ilmiah Mahasiswa Administrasi Publik (KIMAP)
Vol 4, No 5 (2023): Oktober 2023

Pelaksanaan Penanganan Anak Jalanan, Gelandangan dan Pengemis di Kota Makassar

Setiawan, A.M Ian (Unknown)
Mahsyar, Abdul (Unknown)
Mustari, Nuryanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan penanganan tunawisma anak jalanan dan pengemis di Kota Makassar, apa saja program dalam membina tunawisma anak jalanan dan pengemis di Kota Makassar. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif untuk mendeskripsikan dan menjelaskan pelaksanaan penanganan tunawisma anak jalanan dan pengemis di Kota Makassar. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, dokumentasi dan wawancara dengan jumlah informan sebanyak 6 (enam) orang yang ditentukan secara purposive sampling. Informan berasal dari pimpinan dan pegawai di Dinas Sosial Kota Makassar, Pekerja Sosial, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan anak jalanan. Teknik analisis data yang digunakan adalah data penelitian kualitatif. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dinas sosial Kota Makassar dalam pelaksanaan penanganan tunawisma anak jalanan dan pengemis di Kota Makassar melakukan pendataan, pemantauan, pengendalian dan pemantauan serta melakukan kampanye dan sosialisasi. Program yang dilakukan oleh Dinas Sosial Kota Makassar adalah: pencegahan, tindak lanjut, dan rehabilitasi

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kimap

Publisher

Subject

Humanities

Description

KIMAP: Kajian Ilmiah Administrasi Publik, dengan nomor terdaftar ISSN 2746-0460 (Online), adalah jurnal peer-review, akses terbuka yang diterbitkan enam kali setiap tahun atau sekali dalam dua bulan, yakni Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, Desember oleh Program Studi Ilmu Administrasi Negara ...