Himpunan: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Matematika
Vol 1, No 2 (2021): Himpunan: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Matematika

Analisis literasi numerasi siswa kelas VIII di SMP Petri Jaya Jakarta Timur pada konten aljabar

Gilang Fauzi, Farhan (Unknown)
Khoirunnisa, Khoirunnisa (Unknown)
Melyana, Febby (Unknown)
Rahmawati, Dewi (Unknown)
Yasmin, Shofuro (Unknown)
Nurrahmah, Arfatin (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat literasi numerasi siswa kelas VIII di SMP Petri Jaya Jakarta Timur. Partisipan dalam penelitian ini adalah kelas VIII SMP Petri Jaya yang berjumlah 24 siswa.  Pada penelitin ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data yang dikumpulkan yaitu hasil tes tertulis siswa dengan enam butir soal uraian materi aljabar, wawancara, dan analisis dokumen. Terdapat tiga tahapan yang dilakukan untuk teknis analisis data, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi numerasi siswa kelas VIII SMP Petri Jaya tergolong rendah. Hal ini diperoleh dari rekapitulasi literasi numerasi subjek dan hasil wawancara tiga subjek yang mewakili tingkat literasi numerasi. faktor rendahnya tingkat literasi numerasi siswa kelas VIII SMP Petri Jaya yaitu: (1) Siswa tidak menyukai soal cerita yang panjang; (2) Siswa belum memahami materi prasyarat; dan (3) Siswa kesulitan dalam menentukan strategi penyelesaian.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

himpunan

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Himpunan: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Matematika aims as a medium of exchange of information and scientific works among the teaching staff and students on the field of Mathematics Education; Applied Mathematics; Mathematics Education, Technology, & Learning Evaluation; Etnomathematics. ...