Literature Research Journal (LRJ)
Vol 2, No 1 (2024)

Kajian Intertekstual pada Lirik Lagu “Mafia Hukum” Karya Grup Band Navicula dan Pada Lagu “Hukum Rimba” Karya Marjinal

Maulana, Amri (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2024

Abstract

Tujuan penelitian adalah mendeskripsikan unsur intrinsik, persamaan, dan perbedaan struktur pembangun lagu "Mafia Hukum" karya grup Band Navicula dan pada lagu "Hukum Rimba" karya Marjinal. Sumber data dalam penelitian ini adalah lirik lagu "Mafia Hukum" karya Grup Band Navicula dan lirik lagu "Hukum Rimba" karya Marjinal. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik baca dan catat pun digunakan untuk pengambilan data yang kemudian akan dianalisis dengan intertekstual. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa unsur intrinsik kedua lagu ini memiliki kesamaan dan menguak tentang kritik sosial pada para pemegang kekuasaan yang sewenang-wenang. Selain itu, kedua lirik lagu ini menggambarkan bahwa hukum yang seharusnya ditegakkan sudah hancur dan tak berharga. Seharusnya, hukum harus ditegakkan tanpa pandang bulu. Intertextual Study on the Lyrics of the Song "Mafia Hukum" by the Band Navicula and on the Song "Hukum Rimba" by Marjinal The aim of the research is to describe the intrinsic elements, similarities, and differences in the structure of the song "Mafia Hukum" by the band Navicula and the song "Hukum Rimba" by Marjinal. The data sources in this research are the lyrics of the song "Mafia Hukum" by the Navicula Band Group and the lyrics of the song "Hukum Rimba" by Marjinal. This study used a descriptive qualitative method. Reading and writing techniques are also used to collect data which will then be explained intertextually. The results of this research show that the intrinsic elements of these two songs have similarities and reveal social criticism of those holding arbitrary power. Apart from that, the two lyrics of this song illustrate that the laws that should be enforced are destroyed and worthless. Supposedly, the law must be enforced without discrimination.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

dlrj

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Literature Research Journal (3021-7121) is an invaluable international peer-reviewed journal that covers the latest research in stylistics, defined as the study of style in literary and non-literary language, published by Perkumpulan Pengelola Jurnal Bahasa dan Sastra Indonesia serta Pengajarannya ...