Menulis: Jurnal Penelitian Nusantara
Vol. 1 No. 2 (2025): Menulis - Februari

Strategi Perencanaan Air Limbah Domestik di Kabupaten Konawe Utara

Alfian Ishak (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Feb 2025

Abstract

Air limbah seharusnya dikelola sebelum dibuang karena akan menimbulkan pencemaran dan mengganggu sanitasi lingkungan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui strategi perencanaan air limbah domestik yang bersifat terpadu dan berkelanjutan di Kabupaten Konawe Utara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan melakukan penilaian, pemetaan dan menganalisis multiaspek kondisi sektor air limbah saat ini di Kabupaten Konawe Utara. Berdasarkan penelitian yang telah peneliti lakukan, dirumuskan beberapa strategi perencanaan air limbah domestik yang perlu dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Konawe Utara diantaranya meningkatkan akses layanan air limbah domestik melalui pembangunan infrastruktur sarana dan prasarana air limbah domestik yang aman, layak dan berkualitas, membentuk UPTD Kelembagaan pengelolaan IPLT yang didukung dengan adanya kapasitas SDM yang mumpuni serta penguatan kelembagaan dan peningkatan kapasitas SDM dengan pelatihan, melalui dukungan pemerintah provinsi dan pemerintah pusat, sosialisasi Perkada, optimalisasi kegiatan komunikasi pemerintah dengan melibatkan media dalam hal sosialisasi pengelolaan air limbah domestik, meningkatkan alokasi pendanaan dan pelibatan peran swasta.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

menulis

Publisher

Subject

Other

Description

Menulis : Jurnal Penelitian Nusantara adalah jurnal multidisiplin yang bertujuan untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian yang relevan dalam berbagai bidang ilmu, baik ilmu sosial, humaniora, sains, teknologi, hingga kajian budaya Nusantara. Jurnal ini menjadi wadah bagi akademisi, peneliti, dan ...