Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kepuasan anggota terhadap kualitas interaksi pelayanan di KSPP Syariah BMT NU cabang Leces Probolinggo. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan takhnik observasi, wawancara, dan survei kepada anggota BMT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas anggota merasa puas dengan layanan yang diberikan, terutama dalam aspek keramahan, kemudahan akses transaksi, serta fleksibilitas, produk tabungan. Faktor utama yang mempengaruhi kepuasan meliputi profesionalisme petugas, kecepatan pelayanan, serta sistem jemput tabungan yang memberikan kemudahan bagi nasabah. Namun, terdapat beberapa kendala dalam komunikasi terkait layanan jemput tabungan yang perlu diperbaiki untuk meningkatkan kenyamanan anggota. Secara keseluruhan, interaksi pelayanan yang baik berkontribusi pada loyalitas anggota dan pertumbuhan BMT sebagai lembaga keuangan syariah yang amanah dan terpercaya.
Copyrights © 2025