JURNAL FPPTI
Vol. 1, No. 1 (2022): Juli 2022

Pemanfaatan Media Sosial dalam Mendapatkan Kesahihan Informasi di Era Pandemi Covid-19

Fariza, Muthia (Unknown)
Kartika, Ika (Unknown)
Suprayogi, Mukmin (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2022

Abstract

Pada awal Tahun 2020, seluruh dunia sedang mengalami Pandemi Covid-19. Hal ini berdampak pada perubahan kebiasan masyarakat dan ketergantungan masyarakat pada media sosial dalam mendapatkan informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pemanfaatan media sosial untuk mendapatkan informasi yang sahih selama masa pandemi; (2) sikap dalam menghadapi informasi yang beredar di media sosial; dan (3) peran literasi informasi dan media dalam mendapatkan Informasi yang sahih. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data diperoleh dari hasil wawancara dengan empat orang informan, yang aktif menggunakan media sosial dan dari berbagai latar belakang pekerjaan. Hasil penelitian menunjukkan: (1) para informan menggunakan media sosial untuk mencari hiburan dan berita terkini. Dalam memanfaatkan media sosial para informan menyadari bahwa informasi yang tersebar pada media sosial tidaklah semua sahih atau biasa disebut dengan informasi hoax. Keyakinan para informan dalam mendapatkan informasi sahih di media sosial, hal ini tidak terlepas dari informasi hoax yang banyak terjadi pada media sosia; (2) dalam menghadapi informasi yang beredar di media sosial, para informan telah mampu memilih, menganalisis, dan menggunakan informasi yang beredar di media sosial dengan bijak; dan (3) mereka menyadari akan pentingnya peran literasi informasi dan media harus disosialisakiakan kepada masyarakat yang aktif menggunakan media sosial sebagai bahan sumber informasinya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jfppti

Publisher

Subject

Humanities Library & Information Science Social Sciences Other

Description

Focus and Scope JURNAL FPPTI is a peer-reviewed journal that publishes scientific articles on academic librarianship. The articles published include original scientific research results and scientific review articles. JURNAL FPPTI is published by Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia. JURNAL ...