Jurnal Valtech
Vol 1 No 1 (2018): Jurnal Valtech

IMPLEMENTASI WAREHOUSE MANAGEMENT MENGGUNAKAN METODE PDCA STUDI KASUS DI CV. INNOTECH SOLUTION - MALANG

Avisa Radhila (Teknik Industri ITN Malang)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2019

Abstract

CV InnoTech solution adalah sebuah perusahaan yang terletak di daerah Singosari, Malang yang mempunyai karyawan tetap sebanyak 5 orang. Masalah yang ingin diselesaikan pada perusahaan ini adalah belum adanya warehouse management yang baik Tujuan peneltian yang ingin dicapai adalah implementasi warehouse management untuk mereduksi idle time pada proses produksi dengan menggunakan metode PDCA di CV InnoTech Solution. Penelitian ini menggunakan metode siklus PDCA (Plan-Do-Check-Action) atau dikenal sebagai Siklus Deming/Shewhart, merupakan pendekatan klasik untuk memecahkan masalah di lingkup Lean. Selain menggunakan metode PDCA, penelitian ini menggunakan metode systematic layout planning (SLP), penataan menggunakan 5S, serta pembuatan SOP. Dari hasil penelitian yang dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa sebelum adanya perbaikan, rata-rata idle time proses produksi 2 jam 19 menit sedangkan sesudah perbaikan rata-rata idle time produksinya adalah 30 menit. Dengan kata lain bahwa setelah adanya perbaikan idle time turun sebesar 78%.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

valtech

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Valtech menerima artikel-artikel hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang Teknik dan Manajemen Industri, yang berisi gagasan, konseptual, kajian teori, aplikasi teori dan kajian buku Teknik dan Manajemen Industri. Jurnal inovatif diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri ...