Jurnal Valtech
Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Valtech

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN PEMBAYARAN IURAN WARGA VILA BUKIT TIDAR MENGGUNAKAN METODE SCRUM

Taufik Rachman (Teknik Informatika, Sekolah Tinggi Teknologi Stikma Internasional Malang)
Anas Taher (Teknik Informatika, Sekolah Tinggi Teknologi Stikma Internasional Malang)



Article Info

Publish Date
03 Apr 2025

Abstract

Metode Scrum merupakan sebuah metodologi yang termasuk dalam agile software development. Scrum dinilai dapat menghasilkan kualitas perangkat lunak yang baik sesuai dengan keinginan pengguna, dapat digunakan dalam proyek besar maupun kecil, dan mudah untuk mengadopsi perubahan. Tahapan aktifitas scrum meliputi produk backlog, sprint backlog, daily scrum, sprint review, dan sprint restropective. Peran dalam scrum meliputi product owner, scrum master, dan development team. Scrum memiliki tahapan yang terstruktur dan bersifat perulangan, sehingga jika produk pada sprint pertama belum cukup memenuhi kebutuhan, maka pada sprint berikutnya dapat dikembangkan sistem yang sesuai dengan evaluasi pengguna. Hasil yang diperoleh pada pengembangan Perancangan Sistem Informasi Untuk Pengelolaan Pembayaran Iuran Warga Vila Bukit Tidar Menggunakan Metode Scrum menggunakan metode scrum ini terbukti dapat mengatasi perubahan requirements pada saat fase pengembangan sistem, menghasilkan produk yang sesuai dengan keinginan pengguna karena mendapatkan review secara berulang

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

valtech

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Valtech menerima artikel-artikel hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang Teknik dan Manajemen Industri, yang berisi gagasan, konseptual, kajian teori, aplikasi teori dan kajian buku Teknik dan Manajemen Industri. Jurnal inovatif diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri ...