Tujuan kegitan pengabdian ini adalah untuk melatih masyarakat dalam pemanfaatan daun kelor (Moringa oleifera) sebagai kelor celup untuk kesehatan tubuh. Kegitan ini dilaksanakan pada Masyaraat dusun Nangkek di Gili Timur. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah pelatihan, pendampingan dan evaluasi. Metode ini merupakan upaya melatih  mitra  dalam mengemas daun kelor menjadi minuman. Hasil  dari kegiatan pengabdian ini adalah adanya peningkatan pengetahuan dan pemahaman mitra tentang manfaat daun kelor, peningkatan keterampilan mitra dalam mengolah daun kelor menjadi kelor celup (teh celup daun kelor), adanya usaha alternative berbasis homemade bagi mitra.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2020