RESISTOR: Jurnal Pendidikan Vokasional Teknik
Vol 2 No 2 (2024): Edisi November 2024

Lumpur Sebagai Material Penukar Ion Pada Elektroda CDI : Efek Ukuran Bulir Terhadap Kemampuan Desalinasi

Sukma Hati Dudi (Unknown)
Muhammad Anas (Unknown)
Abdin (Unknown)
Safiuddin, Asrun (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi meningkatnya teknologi desalinasi yang seiring dengan perkembangan zaman. Capacitive deionization (CDI) merupakan salah satu teknologi desalinasi yang berkeja berdasarkan prinsip kapasitor. Penggunaan tegangan yang diterapkan pada CDI akan berpengaruh terhadap kinerja CDI. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efek variasi tegangan pada CDI terhadap hasil desalinasi. Elektroda dibuat dengan mencampurkan 9 gram arang aktif, 1 gram polyvinyl alcohol (PVA) dan alkohol 15 ml diaduk menggunakan magnetic stirrer dengan suhu 70°C sampai membentuk bubur. kemudian dituangkan ke dalam cetakan dengan ukuran 3cm x 6cm x 1cm dan diamkan pada suhu ruang hingga mengeras kemudian elektroda dipotong menjadi dua bagian dengan ukuran 3cm x 3cm x 1cm. Sumber tegangan yang digunakan adalah 1V, 1.2V, 1.5 V , 1.8V, dan 2V. Ukuran bulir yang digunakan adlah 60 mesh, 100 mesh, dan 200 mesh. Salinitas dan Konduktivitas air diukur dengan alat hand refractometer dan conductivity meter. Air laut yang diambil di Bungkutoko memiliki nilai salinitas dan konduktivitas sebesar 34 ‰ dan 38,10 ms/cm yang kemudian di desalinasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

journal

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Other

Description

Resistor: Jurnal Pendidikan Vokasional Teknik menerbitkan artikel penelitian tentang model/metode Pembelajaran Pendidikan Vokasional Teknik, Strategi Pembelajaran Pendidikan Vokasional Teknik, Media Pembelajaran Pendidikan Vokasional Teknik, Pembelajaran TIK Pendidikan Vokasional Teknik, Literasi ...