Jurnal Pendidikan Edukasi Kusuma Bangsa
Vol 5 No 2 (2023): Oktober

Efektivitas Penerapan Pembelajaran Berdiferensiasi Pada Materi Greetings di Kelas VII SMP

Eka Kesumawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2023

Abstract

Judul penelitian ini “Efektivitas Pembelajaran Berdiferensiasi Pada Materi Greetings Di Kelas VII SMP” Rumusan masalah penelitian ini adalah “Bagaimana efektivitas penerapan pembelajaran berdiferensiasi pada materi greetings di kelas VII SMP. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas penerapan pembelajaran berdiferensiasi pada materi greetings di kelas VII SMP. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Deskriptif Kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan data yang diperoleh menunjukan terlihat cukup jelas perbedaan nilai siswa yang di ajar dengan pembelajaran berdiferensiasi, karena hasil belajar siswa lebih meningkat pada mata pelajaran Bahasa Inggris materi Greetings.Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa terjadi peningkatan hasil belajar sebelum dan sesudah menerapkan pembelajaran berdiferensiasi. Hal ini disebabkan karena kelebihan pembelajaran berdiferensiasi yaitu dapat memenuhi kebutuhan peserta didik yang berbeda-beda. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan di SMP Negeri 4 Kuala Mandor B dengan partisipasi 19 siswa kelas VII diketahui bahwa terjadi peningkatan hasil belajar sebelum dan sesudah menerapkan pembelajaran berdiferensiasi. Hal ini disebabkan karena kelebihan pembelajaran berdiferensiasi yaitu dapat memenuhi kebutuhan peserta didik yang berbeda-beda.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ekb

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Penelitian Edukasi Kusuma Bangsa focuses on research in the field of education, particularly in primary and secondary education. The journal welcomes scholarly articles that explore educational practices, policies, curriculum development, pedagogical innovation, teacher professionalism, and ...