JURNAL SAINS GEOGRAFI
Vol 1 No 1 (2023): JURNAL SAINS GEOGRAFI

Pemetaan Taman Kota di Jakarta Selatan menggunakan Sistem Informasi Geografis sebagai Wujud Pembangunan Berkelanjutan

Pratiwi, Namira (Unknown)
Ramadhanti, Laire Kanya (Unknown)
Handayani, Eka Putri (Unknown)
Mutmainah, Nurul Tri (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2023

Abstract

Selain memberikan efek kesehatan bagi masyarakat yang berolahraga dan berekreasi, taman kota juga berperan dalam memperindah tampilan kota dan memberikan ruang bagi masyarakat untuk bersosialisasi dan beraktivitas di ruang terbuka. Jakarta Selatan, sebagai bagian tak terpisahkan dari wilayah DKI Jakarta, memiliki kontribusi yang signifikan dalam penyediaan ruang terbuka hijau (RTH) untuk DKI Jakarta. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persebaran taman kota yang ada di wilayah Jakarta Selatan guna mewujudkan pembangunan berkelanjutan. Metode penelitian yang digunakan untuk menentukan posisi taman kota di Jakarta Selatan melibatkan studi literatur dan observasi langsung menggunakan ArcGIS Survey123 dengan menggunakan analisis tetangga terdekat untuk menginvestigasi pola persebaran taman kota di Kota Jakarta Selatan. Secara umum, taman-taman di Jakarta Selatan memiliki keunggulan lokasi strategis yang dekat dengan kawasan budaya, pusat bisnis, dan pemukiman. Kelebihan ini mendukung penarikan pengunjung dan berbagai aktivitas di taman-taman tersebut.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jsg

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Earth & Planetary Sciences Engineering Environmental Science

Description

Jurnal Sains Geografi (JSG) merupakan jurnal akses terbuka dan peer-review yang diterbitkan oleh Program Studi Geografi Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Jakarta, yang mempublikasikan hasil penelitian pada bidang geografi, khususnya meliputi kajian yang terkait Geomorfologi terapan, ...