Blended learning merupakan jawaban model pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik pembelajar abad 21 saat ini yang telah memasuki Revolusi Industri 4.0, dan salah satu media yang dapat membantu proses pembelajaran ketiak daring/online ialah media WhatsApp. Hal ini diharapkan dapat membangkitkan motivasi belajar siswa. Adapun penelitian ini menggunakan metode kuantitatif berupa metode korelasional. Sedangkan hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa: 1) Nilai r hitung sebesar 0,749 yang telah dikonsultasikan dengan rtabel pada taraf signifikan 5% diperoleh nilai sebesar 0,361, maka rhitung 0,749 > rtabel 0,361. Hal ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh antara model pembelajaran blended learning menggunakana WhatsApp terhadap motivasi belajar siswa. 2) Nilai thitung sebesar 5,988 yang telah dikonsultasikan dengan ttabel pada taraf nyata 0,05 diperoleh nilai sebesar 1,701, maka 5,988 > 1,701, ini berarti berada pada wilayah penerimaan hipotesis.
Copyrights © 2023