Meningkatnya kasus eksploitasi anak dengan modus child grooming menuntut pengembangan sistem pencegahan yang efektif. Grooming Attack Recognition System (GARS) adalah sebuah inisiatif edukasi dan sistem yang dirancang untuk mendeteksi serta mengidentifikasi pola komunikasi berbahaya yang sering digunakan oleh pelaku grooming terhadap anak. GARS memanfaatkan teknologi pengenalan teks dan analisis percakapan untuk mendeteksi indikasi grooming, yang kemudian memberikan peringatan kepada orang tua dan pihak berwenang untuk mencegah tindakan eksploitasi lebih lanjut. Artikel ini bertujuan untuk memperkenalkan konsep dan mekanisme kerja GARS, serta membahas efektivitas sistem ini dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya child grooming. Dengan edukasi yang tepat dan pemanfaatan teknologi, GARS diharapkan mampu mengurangi risiko kejahatan eksploitasi anak melalui upaya pencegahan yang lebih proaktif dan responsif.
Copyrights © 2025