Jurnal At-Tamwil: Kajian Ekonomi Syariah
Vol. 4 No. 1 (2022): Jurnal At Tamwil, Maret 2022

Implementasi Prinsip 6C; Pembiayaan Griya dan Tingkat Pengembalian Angsuran Pada Bank Syariah Mandiri

Lu’lu’il Maknuun, Umu Luluk Atin (Unknown)
Ulumudin, Moch. Ichiyak (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisa pengaruh prinsip 6C (Character, Capacity, Capital, Collateral, Condition, Constraint) dalam proses penilaian kelayakan calon debitur melalui keputusan pemberian pembiayaan griya terhadap tingkat pengembalian angsuran pada Bank Syariah Mandiri Area Surabaya Darmo. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan analisa PLS. Hasil analisis data diperoleh bahwa character (X1) berpengaruh positif tidak signifikan terhadap keputusan pemberian pembiayaan (Z), Capital (X2) berpengaruh signifikan, Capacity (X3) berpengaruh negative tidak signifikan, Collateral (X4) berpengaruh positif tidak signifikan, Condition (X5) berpengaruh positif tidak signifikan dan Constraint (X6) berpengaruh negative tidak signifikan. Keputusan pemberian pembiayaan griya (Z) berpengaruh negative tidak signifikan terhadap tingkat pengembalian angsuran. Character (X1) berpengaruh signifikan terhadap tingkat pengembalian angsuran (Y), Capital (X2) berpengaruh signifikan terhadap (Y), Capacity (X3) berpengaruh negative tidak signifikan, Collateral (X4) berpengaruh signifikan, Condition (X5) berpengaruh negative tidak signifikan, Constraint (X6) berpengaruh positif tidak signifikan terhadap tingkat pengembalian angsuran (Y). Dari hasil analisa dapat disimpulkan bahwa prinsip 6C pada dasarnya kurang tepat digunakan dalam proses pengambilan keputusan pemberian pembiayaan griya sedangkan pada tingkat pengembalian angsuran prinsip 6C cukup mengakomodir.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

perbankan

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal At-Tamwil is a journal published by the Faculty of Economics and Business, Sharia Banking study program, Tribakti Islamic University Lirboyo Kediri. The purpose of this journal is to communicate and as a medium for academic socialization by providing a platform to promote the publication of ...