Jurnal At-Tamwil: Kajian Ekonomi Syariah
Vol. 7 No. 1 (2025): Jurnal At-Tamwil Maret 2025

Penyelesaian Sengketa Mudharabah Perspektif Keadilan John Rawls

Fitri, Anisa (Unknown)
Huda, M. Ikhwanul (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2025

Abstract

Purpose – Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Putusan Nomor 42/Pdt.G/2020/PA.Yk yang berkaitan dengan sengketa mudharabah akibat konversi akad murabahah menjadi mudharabah. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teori keadilan John Rawls sebagai kerangka analisis, dengan menitikberatkan pada prinsip perbedaan setara, prinsip perbedaan, serta aspek keadilan prosedural dan substantif dalam putusan tersebut.Methods/Approach – Metodologi yang digunakan adalah pendekatan normatif-empiris dengan analisis kasus hukum. Data yang digunakan meliputi putusan pengadilan, fatwa DSN-MUI, dan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah (KHES) sebagai kerangka hukum.Findings – Bahwa putusan telah memenuhi keadilan prosedural, di mana kedua pihak diberi hak yang sama untuk menyampaikan argumen, dan keputusan diambil berdasarkan hukum yang berlaku. Dalam aspek keadilan substantif, putusan lebih berpihak kepada pemodal (shahibul maal) yang dirugikan akibat wanprestasi pengelola (mudharib), sesuai dengan prinsip perbedaan Rawls. Namun, penerapan keadilan distributif masih kurang optimal karena minimnya solusi pemberdayaan terhadap pengelola, yang berpotensi mengurangi keberlanjutan hubungan kedua belah pihak. Research Implications/Limitations – Penelitian ini memberikan kontribusi bagi pengembangan hukum ekonomi syariah dengan menyoroti pentingnya keseimbangan antara perlindungan pemodal dan pemberdayaan pengelola dalam sengketa mudharabah. Namun, penelitian ini memiliki keterbatasan pada cakupan kasus yang terbatas pada Putusan Nomor 42/Pdt.G/2020/PA.Yk, sehingga generalisasi hasilnya perlu dikaji lebih lanjut dengan studi kasus lain.Originality/Value – Penelitian ini memberikan wawasan baru tentang penyelesaian sengketa mudharabah, khususnya dalam aspek keadilan dan solusi restoratif, yang bermanfaat bagi perkembangan hukum ekonomi syariah.Keywords: Teori Keadilan, Sengketa Mudharabah, John Rawls

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

perbankan

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal At-Tamwil is a journal published by the Faculty of Economics and Business, Sharia Banking study program, Tribakti Islamic University Lirboyo Kediri. The purpose of this journal is to communicate and as a medium for academic socialization by providing a platform to promote the publication of ...