AUFKLARUNG: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya
Vol. 1 No. 4 (2022): APRIL-MEI TAHUN 2022

MAKNA PESAN AKHLAK YANG BAIK DALAM FILM SURGA YANG TAK DIRINDUKAN

Wirawati, Wirawati (Unknown)
Rahim, Abd. Rahman (Unknown)
Akhir, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2022

Abstract

Bagian Penelitian bertujuan untuk mengkaji lebih dalam lagi tentang apa pesan akhlak yang baik dalam film surga yang tak dirindukan yakni untuk mengetahui makna pesan akhlak yang baik dalam film Surga yang tak dirindukan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan analisis isi. Pengumpulan data melalui berupa video dari film Surga Yang Tak Dirindukan dan data-data yang besangkutan dengan penelitian ini baik dari buku, skripsi, jurnal, maupun dari website. Selanjutnya dilakukan analisis dengan cara kategorisasi dan klasifikasi data, kemudian peneliti mendeskripsikan pesan akhlak yang disampaikan dalam film Surga Yang Tak Dirindukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat dua pesan moral yakni: 1) Pesan moral akhlak tercela. Sifat munafik dapat peneliti temukan pada scene ketika Arini mengetahui pernikahan Prasetya dengan Meirose yang dilakukan tanpa seizin Arini, istri pertama Prasetya. Adegan ini memberikan pesan ntuk menghindari sifat munafik dengan tetap jujur, menepati janji, dan amanah dalam segala situasi demi keutuhan keluarga. 2) Pesan moral akhlak terpuji; Istiqomah, adil, kasih sayang, sifat Ridla, dan sifat tawadhu. Sehingga disarankan Untuk para cinema perfilman diharapkan dapat mempersembahkan film yang berkualitas serta mempunyai seragaman kemasan yang ditampilkan dalam film. Dalam film diharapkan mempunyai nilai-nilai pesan dalam setiap cerita sehingga para penonton dapat memahami serta mengambil pelajaran positif ketika selesai menonton film.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

AUFKLARUNG

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

AUFKLARUNG: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya is published by Education and Talent Development Center Indonesia (ETDC Indonesia). AUFKLARUNG: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya is published 6 (six) times a year in November (October-November ...