AUFKLARUNG: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya
Vol. 3 No. 3 (2024): FEBRUARI-MARET TAHUN 2024

PENGGUNAAN BUKU TULIS INDAH GARIS TIGA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS SISWA KELAS 2 SD NEGERI JENETALLASA KECAMATAN PALLANGGA KABUPATEN GOWA: THE USE OF INDAH BARIS TIGA THREE NOTEBOOKS TO IMPROVE THE WRITING SKILLS OF GRADE 2 STUDENTS OF JENETALLASA STATE ELEMENTARY SCHOOL, PALLANGGA DISTRICT, GOWA REGENCY

Yuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan oleh peneliti dengan guru kelas 2 SD Negeri Jenetallasa diperoleh informasi bahwa dalam pembelajaran menulis guru belum memaksimalkan dan menerapkan media pembelajaran yang tepat sehingga siswa mengalami kesulitan dalam mengembangkan ide dan gagasan, pada akhirnya siswa hanya mencontoh yang sudah ada. Guru juga belum pernah menerapkan media buku tulis indah garis tiga untuk membantu siswa dalam memunculkan ide dan gagasan. Berdasarkan hasil observasi tahap prapenelitian diperoleh informasi bahwa dalam pembelajaran Bahasa Indonesia khususnya menulis guru hanya menggunakan metode ceramah, tanya jawab dan penugasan. Selain itu guru juga tidak menggunakan media dalam kegiatan pembelajaran. Dapat disimpulkan bahwa siswa merasa kesulitan dalam pemunculan dan pengembangan ide dan gagasan. Padahal, pemunculan ide dan gagasan merupakan salah satu proses yang harus dilakukan sebelum menulis. Guru belum menggunakan media khususnya untuk pembelajaran menulis cerita.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

AUFKLARUNG

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

AUFKLARUNG: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya is published by Education and Talent Development Center Indonesia (ETDC Indonesia). AUFKLARUNG: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya is published 6 (six) times a year in November (October-November ...