Salah satu model evaluasi yang banyak digunakan adalah CIPP (Context, Input, Process, Product) yang dikembangkan oleh Daniel Stufflebeam, yang dirancang untuk menilai suatu program secara menyeluruh dengan mempertimbangkan konteks, masukan, proses, dan hasil. Melalui evaluasi ini, jurnal ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam mengenai bagaimana faktor konteks, sumber daya, proses pelaksanaan, dan hasil pembelajaran berkontribusi terhadap pencapaian tujuan pendidikan agama di sekolah. Metode yang digunakan pada riset ini yakni literature review. Analisis evaluasi model CIPP dalam program pendidikan kelas percepatan menggunakan teknik pengumpulan informasi ataupun sumber yang telah diteliti berupa penjelasan atau pembahasan mengenai teori-teori yang terkait dengan temuan atau topik penelitian tersebut. Evaluasi metode CIPP (Context, Input, Process, Product) adalah pendekatan komprehensif yang digunakan untuk menilai efektivitas suatu program atau kebijakan pendidikan. Evaluasi ini berfokus pada tiga aspek utama, yaitu kebutuhan, tujuan pemenuhan, dan karakteristik individu yang menjadi sasaran program. Dengan menerapkan model evaluasi CIPP secara optimal, para pemangku kebijakan, pendidik, dan akademisi dapat memperoleh wawasan yang lebih mendalam untuk mengembangkan metode pengajaran dan kebijakan yang lebih inovatif dan sesuai dengan perkembangan zaman.
Copyrights © 2025