Penelitian ini didasarkan bagaimana sistem pengelolaan dana wakaf di Yayasan Nurul Hidayah Qur’an di Kecamatan Muara Pinang Kabupaten Empat lawang Sumsel kaitannya dengan pembangunan fisik dan non fisik. Penelitian ini Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teori fungsi-fungsi manajemen berdasarkan model George R. Terry yang terdiri dari 4 (empat) dimensi diantaranya yaitu perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, belum memenuhi p4 dikarnakan sedikitnya donator, adanya penyatuan pengurus komite keuangan yang sering berganti, kurangnya promosi pengenalan wakaf di Yayasan Nurul Hidayah Qur’an, kurangnya pemahaman dan kesadaran wakaf masyarakat di sekitaran Yayasan Nurul Hidaya Qur’an
Copyrights © 2023