Jambura Journal of Health Sciences and Research
Vol 5, No 3 (2023): JULI: JAMBURA JOURNAL OF HEALTH SCIENCES AND RESEARCH

EFEKTIVITAS PEMANFAATAN PEN PRESSUR TERHADAP PENURUNAN TINGKAT STRES PADA PEGAWAI HOTEL YUSRO JOMBANG

Elia Nanda Wulan Sari (Stikes Pemkab Jombang)
Dea Arum Noti Aprilyani (Unknown)
Edvin Zuhri Akhirul Azal (Unknown)
Imelda Yuniken Sari (Unknown)
Mu’tiyah Putri Ramadhani (Unknown)
Desy Siswi Anjar Sari (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Stres memerlukan tindakan yang tepat agar tidak menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan sehingga senantiasa dapat memanagemen derajat kesehatan psikologis manusia itu sendiri. PEN PRESSUR (Inovasi Pena Sebagai Alternatif Pereda Stres Berbasis Akupresur dan Aromaterapi) merupakan sebuah alat tulis yang diinovasikan lagi dengan fungsi yang dapat membantu mengatasi masalah kesehatan tersebut. Kebaruan penelitian ini karena melihat efektifitas pemanfaatan PEN PRESSUR terhadap penurunan tingkat stres. Tujuan penelitian untuk mengidentifikasi efektivitas pemanfaatan PEN PRESSUR sebagai alternatif menurunkan tingkat stres terhadap masyarakat khususnya pegawai hotel Yusro Jombang. Metode penelitian menggunakan desain pre-eksperimental dengan populasi adalah seluruh pegawai Hotel Yusro Jombang dan sampel berjumlah 32 orang dengan pengambilan simple teknik random sampling. Pengukuran menggunakan One-Group Pretest-Posttest Design. Hasil terdapat punurunan tingkat stres pada pegawai hotel Yusro Jombang yang sebelumnya sebanyak 21 orang (65,7%) mengalami tingkat stress sedang dan 11 orang (34,3%) mengalami tingkat stress ringan. Setelah pemakaian PEN PRESSUR sebagian besar (69%) merasa baik dan sebesar (31%) merasa sangat baik sesudah memakai PEN PRESSUR. Dengan demikian, sesudah memakai PEN PRESSUR pegawai mengalami peningkatan derajat kesehatan dengan rata-rata sebesar (31,5%) membukikan bahwa PEN PRESSUR bermanfaat untuk menurunkan tingkat stres. Kesimpulan PEN PRESSUR efektif dalam meningkatkan derajat kesehatan dan menurunkan tingkat stres bagi penggunanya khususnya pegawai hotel Yusro Jombang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jjhsr

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jambura Journal of Health Sciences and Research is a health scientific journal which published original articles of public health. This articles Published Twice a year in January and July. Which Focus and Scope in public health issues, including : Epidemiology, Health Education and Promotion, ...