Indonesian Research Journal on Education
Vol. 4 No. 4 (2024): irje 2024

Pengaruh Model Pembelajaran Inside Outside Cyrcle (IOC) terhadap Minat dan Hasil Belajar Peserta Didik dalam Pembelajaran Matematika Kelas V Sekolah Dasar

Ati, Dewi (Unknown)
Fatkhiyani, Kiki (Unknown)
Suhada, Dadang (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh persepsi bahwa pembelajaran matematika dianggap sulit oleh peserta didik, ditambah dengan penggunaan model pembelajaran konvensional yang mengakibatkan rendahnya minat dan hasil belajar. Salah satu upaya untuk meningkatkan hasil tersebut adalah penerapan model pembelajaran Inside Outside Circle (IOC) pada peserta didik kelas V. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran IOC terhadap minat dan hasil belajar matematika peserta didik kelas V SD. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi penelitian melibatkan seluruh peserta didik SD Negeri Grogol, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon. Melalui teknik Simple Random Sampling, kelas VA ditetapkan sebagai kelas eksperimen (22 peserta didik) dan kelas VB sebagai kelas kontrol (22 peserta didik). Data dikumpulkan menggunakan angket, tes pilihan ganda, dan dokumentasi. Hasil uji t terhadap angket minat belajar menunjukkan nilai signifikansi 0,003 (p > 0,05), mengindikasikan bahwa model pembelajaran IOC memengaruhi minat belajar. Uji t pada hasil belajar menunjukkan nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05), yang mengindikasikan adanya pengaruh signifikan model IOC terhadap hasil belajar peserta didik. Hasil uji regresi sederhana menunjukkan nilai signifikansi 0,002 (p > 0,05), yang menunjukkan bahwa minat belajar berpengaruh terhadap hasil belajar matematika. Dengan demikian, model pembelajaran Inside Outside Circle (IOC) memiliki pengaruh positif terhadap minat dan hasil belajar matematika peserta didik kelas V SD.Penelitian ini dilatarbelakangi oleh persepsi bahwa pembelajaran matematika dianggap sulit oleh peserta didik, ditambah dengan penggunaan model pembelajaran konvensional yang mengakibatkan rendahnya minat dan hasil belajar. Salah satu upaya untuk meningkatkan hasil tersebut adalah penerapan model pembelajaran Inside Outside Circle (IOC) pada peserta didik kelas V. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran IOC terhadap minat dan hasil belajar matematika peserta didik kelas V SD. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi penelitian melibatkan seluruh peserta didik SD Negeri Grogol, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon. Melalui teknik Simple Random Sampling, kelas VA ditetapkan sebagai kelas eksperimen (22 peserta didik) dan kelas VB sebagai kelas kontrol (22 peserta didik). Data dikumpulkan menggunakan angket, tes pilihan ganda, dan dokumentasi. Hasil uji t terhadap angket minat belajar menunjukkan nilai signifikansi 0,003 (p > 0,05), mengindikasikan bahwa model pembelajaran IOC memengaruhi minat belajar. Uji t pada hasil belajar menunjukkan nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05), yang mengindikasikan adanya pengaruh signifikan model IOC terhadap hasil belajar peserta didik. Hasil uji regresi sederhana menunjukkan nilai signifikansi 0,002 (p > 0,05), yang menunjukkan bahwa minat belajar berpengaruh terhadap hasil belajar matematika. Dengan demikian, model pembelajaran Inside Outside Circle (IOC) memiliki pengaruh positif terhadap minat dan hasil belajar matematika peserta didik kelas V SD.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

irje

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Education Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Indonesian Research Journal on Education is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts ...