Indonesian Research Journal on Education
Vol. 4 No. 4 (2024): irje 2024

Gambaran Lingkungan Fisik dan Upaya Pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD) pada Daerah Endemik

Putri, Tri Liana (Unknown)
Herlina, Herlina (Unknown)
Guna , Stephanie Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2024

Abstract

Demam berdarah merupakan salah satu penyakit endemis yang disebabkan oleh virus dengue yang disebarkan melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti. Faktor lingkungan memiliki peran penting dalam pencegahan dan penanggulangan DBD. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara aspek lingkungan fisik dengan upaya pencegahan DBD di daerah endemik. Penelitian menggunakan desain survei analitik dengan pendekatan cross-sectional. Sampel pada penelitian ini sebanyak 100 responden dan diambil menggunakan teknik purposive sampling. hasil univariat menunjukan usia responden 40-60 tahun, jenis kelamin Perempuan, Pendidikan SMA, pekerjaan IRT. Data lingkungan fisik aspek suhu optimal sebesar 29%, kelembaban optimal sebesar 37%, pencahayaan memenuhi syarat sebesar 59%, bahan kontainer yang digunakan berupa keramik dan plastik sebanyak 72%, warna kontainer terang sebesar 60%, kontainer terletak di luar rumah sebanyak 53%, dan 74% responden tidak menggunakan penutup pada kontainer. pengelolaan faktor lingkungan fisik yang lebih baik, terutama yang berkaitan dengan penempatan dan penutupan kontainer, memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan efektivitas pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD) di daerah endemik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

irje

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Education Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Indonesian Research Journal on Education is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts ...