Indonesian Research Journal on Education
Vol. 5 No. 1 (2025): Irje 2025

Manajemen Kurikulum Pembelajaran Pesantren dalam Meningkatkan Pendidikan Pembaca’an Kitab Kuning di Pondok Pesantren Raudlatul Huda Al-Islamy Sidomulyo Pesawaran

Fuqoh, Zuilma (Unknown)
Aziz, Abdul (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2025

Abstract

Pesantren merupakan institusi pendidikan keagamaan tertua di Indonesia. Keberadaannya menjadi bagian penting dari dinamika sejarah dan perkembangan peradaban bangsa. Sebagian ahli mengenal kebanyakan pesantren nusantara dengan model system pendidikan berbasis tradisi. Di satu sisi, arus ini menjadi semacam prinsip dan ideology yang seyogyanya dipertahankan orisinalitasnya. Namun di sisi yang lain, progresifitas dalam berbagai lini menjadi keniscayaan dalam rangka pemenuhan hajat kemanusiaan yang semakin dan terus berkembang dan juga sebagai wujud kesiapan warga pesantren untuk bersaing dengan masyarakat global. Oleh karena alas an kedua, maka pesantren membutuhkan manajemen pendidikan yang terbarukan disesuaikan dengan kebutuhan zaman dan utamanya menjadi jembatan akan mencapai visi al-muhafadzah ‘ala al-qadim al-shalib wal-akhdzu bi al-jadid al-ashlab. Artikel ini mendiskusikan berbagai hal yang memungkinkan bagi pesantren untuk saling menjadi poros utama dalam pembentukan karakter bangsa juga memberikan kontrbusi positif untuk menjawab tantangan perkembangan dan kemajuan zaman. Manajemen tersebut meliputi optimalisasi sumber daya manusia, sarana dan prasarana, serta system pelaksanaan system pendidikan pesantren.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

irje

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Education Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Indonesian Research Journal on Education is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts ...