Jurnal Basataka (JBT)
Vol. 7 No. 2 (2024): Desember 2024

KATEGORI FATIS BAHASA MELAYU RIAU DIALEK KAMPAR DALAM TRADISI LISAN BASIACUONG

Maili Yusma (Universitas Riau)
Annisa Rahmi (Universitas Riau)
Hermandra Hermandra (Universitas Riau)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Dalam komunikasi, terkhusus komunikasi verbal  ragam non-standar, terdapat   salah   satu   fungsi  bahasa   yang   cukup   unik,   yaitu   fatis. Ungkapan fatis banyak ditemukan dalam tuturan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kategori fatis dalam bahasa Melayu Riau dialek Kampar yang terdapat dalam tradisi lisan basicuong. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Data penelitian berasal dari tradisi lisan basiacuong yang  dikumpulkan melalui teknik studi dokumenter. Hasil penelitian menunjukkan kategori fatis dalam bahasa Melayu Riau dialek Kampar yang terdapat dalam tradisi lisan basicuong saat ma ulu jambau yaitu dalam bentuk partikel fatis (kan, tio, dan lah) dan bentuk kata fatis (alah, dek, kok, nyo, ka, nye, yo, ko, dan tu). Kategori fatis tersebut digunakan penutur dalam tradisi lisan basicuong untuk mematahkan, membuktian, mengukuhkan, menegaskan, serta meyakinkan petutur.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

BASATAKA

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Fokus dan cakupan Jurnal BASATAKA adalah penelitian dalam bidang Pendidikan, Bahasa, dan Sastra Indonesia. The focus and scope of BASATAKA Journal is research in the fields of Education, Language, and Indonesian ...