Jurnal Pengabdian Masyarakat Hutan
Vol 1 No 1 (1): Jurnal Pengabdian Masyarakat Hutan Vol 1 No 1 Agustus 2023

Pengolahan Limbah Pertanian Menjadi Biobriket Di Desa Botuwombato Kecamatan Kwandang Kabupaten Gorontalo Utara

siti amalia (a:1:{s:5:"id_ID"
s:37:"Universitas Nahdlatul Ulama Gorontalo"
})



Article Info

Publish Date
12 Jul 2023

Abstract

Desa Botuwombato merupakan desa dengan perkebunan jagung dan kemiri yang luas. Lahan yang ada mayoritas digunakan untuk perkebunan jagung dengan luas 736 ha dan perkebunan kemiri dengan luas 464 ha, maka bisa dipastikan bahwa limbah pertanian berupa bonggol jagung dan kulit kemiri yang dihasilkan juga melimpah. Ketersediaan biomassa sangat melimpah namun belum dioptimalkan penggunanya. Limbah pertanian yang merupakan biomassa tersebut merupakan sumber energi alternatif yang melimpah dengan kandungan energi yang relatif besar. Tujuan pengabdian ini adalah memberikan motivasi dan membuka wawasan bagi peserta untuk memanfaatkan limbah tongkol jagung dan cangkang kemiri sebagai sumber energi alternatif. Proses pelatihan pembuatan briket tongkol jagung dan cangkang kemiri ini dimulai dari survei, proses pembuatan briket serta sosialisasi pembuatan briket kepada masyarakat Desa Botuwombato

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

masyhut

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Hutan diterbitkan oleh Program Studi Kehutanan, Fakultas Pertanian, Universitas Khairun. Artikel yang diterbitkan berupa kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang fokus pada bidang kehutanan, lingkungan dan ...