Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 6 No. 3 (2025): Volume 6 No 3 Tahun 2025

PENDAMPINGAN PERWUJUDAN LINGKUNGAN SEKOLAH RAMAH ANAK MELALUI GEDSI UNTUK SEKOLAH DASAR

Suwandayani, Beti Istanti (Unknown)
Wardoyo, Yohana Puspitasari (Unknown)
Prasetyo, Said Noor (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 May 2025

Abstract

Pendidikan adalah pilar utama dalam pembangunan suatu bangsa, dan Sekolah Dasar (SD) sebagai fondasi awal pendidikan formal yang memiliki peran strategis dalam membentuk karakter peserta didik. Lingkungan sekolah yang aman, nyaman, dan ramah anak merupakan syarat penting untuk menciptakan suasana belajar yang kondusif. Pendekatan Gender Equality, Disability, and Social Inclusion (GEDSI) relevan dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang inklusif dan adil. Pengabdian yang dilakukan adalah mengkaji penerapan prinsip-prinsip GEDSI untuk mewujudkan Sekolah Ramah Anak di Kota Malang. Melalui program pendampingan yang meliputi pelatihan guru, sosialisasi, dan intervensi komunitas, ditemukan peningkatan signifikan dalam pemahaman guru tentang GEDSI. Namun, tantangan dalam implementasi tersebut adalah kurangnya keterlibatan stakeholder dan sumber daya manusia yang terbatas. Pengabdian ini juga bertujuan untuk memperkuat kerjasama antara sekolah, orang tua, dan masyarakat dalam upaya menciptakan lingkungan pendidikan yang inklusif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...