Latar belakang pengamatan di PAUD (Kb & Tk) Lab Model Universitas Muhammadiyah Pontianak menunjukkan bahwa keterampilan bercerita anak belum berkembang dengan optimal, sehingga keterampilan bercerita anak masih terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan peningkatan kemampuan bercerita anak melalui media loose parts pada anak usia dini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus, dan setiap siklus terdapat tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa: Anak percaya diri saat bercerita dari 83,3% menjadi 88,89%, anak dapat berbicara dengan lancar dari 33,3% menjadi 72,2%, anak dapat menyusun kalimat sederhana saat bercerita dari 27,78% menjadi 61,1%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan bercerita dapat ditingkatkan melalui media loose parts pada anak.
Copyrights © 2025