Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi)
Vol. 6 No. 6 (2025): Jurnal Pendidikan Indonesia

Penerapan Sistem ERP SAP Dalam Proses Pencatatan Accounting (Studi Kasus Sekolah XYZ Di Tangerang)

Suphita Yasoladdha Widjaja (Universitas Esa Unggul, Jakarta, Indonesia)
Safuan Safuan (Universitas Esa Unggul, Indonesia)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2025

Abstract

Kemajuan teknologi informasi telah mendorong organisasi, termasuk institusi pendidikan, untuk mengadopsi sistem akuntansi berbasis teknologi guna meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pengelolaan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan sistem Enterprise Resource Planning (ERP) berbasis SAP dalam meningkatkan kualitas sistem informasi akuntansi di Sekolah XYZ. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan objek penelitian berupa penggunaan SAP dalam proses pencatatan akuntansi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SAP mendukung proses akuntansi secara terintegrasi melalui fitur-fitur seperti General Ledger, Customer Line Item, Vendor Line Item, dan Financial Statements yang memungkinkan akses data secara real-time dan akurat. SAP juga mempermudah pelaporan keuangan dan mengurangi risiko kesalahan pencatatan. Meskipun demikian, implementasi SAP memerlukan kesiapan internal, termasuk pelatihan pengguna dan penyesuaian budaya kerja. Secara keseluruhan, SAP terbukti meningkatkan keandalan dan efisiensi sistem informasi akuntansi di lingkungan sekolah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

japendi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi) is a peer-reviewed and open-access academic journal with a focus on education. This journal is published bi-monthly by CV. Publikasi Indonesia. Jurnal Pendidikan Indonesia (Japendi) provides a means for sustained discussion of relevant issues that fall within ...