SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah
Vol. 3 No. 6 (2024): SENTRI : Jurnal Riset Ilmiah, Juni 2024

HUBUNGAN ANTARA FAKTOR USIA DAN OBESITAS DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA WANITA MENOPAUSE

Sadiman, Sadiman (Unknown)
Dita, Triesya Maya (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jun 2024

Abstract

Penyakit hipertensi sering disebut sebagai The Silent Disease atau penyakit yang tersembunyi. Hipertensi jika tidak ditangani dengan benar, dapat menyebabkan serangan jantung, pembesaran jantung, dan akhirnya gagal jantung. Menurut WHO, di Indonesia penderita hipertensi sebesar 15% dari 230 juta penduduk Indonesia. Hasil survey disalah Puskesmas Kota Metro tahun 2020 dari 460 wanita menopause sebanyak 264 (57%) wanita menopause yang mengalami hipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berhubungan faktor usia dan obesitas dengan kejadian hipertensi pada wanita menopause. Jenis penelitian ini kuantitatif desain case control. Populasi pada penelitian ini ialah seluruh wanita menopause. Sampel kelompok case 32 orang, dengan perbanding case dan control yaitu 1:1, maka total sampel adalah 64 orang. Cara pengumpulan data menggunakan kuisioner, Teknik pengambilan sampel case adalah teknik accidental sampling dan pada control adalah teknik simple random sampling. Uji statistik menggunakan chi-square. Hasil ada hubungan usia dengan hipertensi dengan nipai p dan tidak ada hubungan antara obesitas dengan hipertensi nilai p pada wanita menopouse. Tenaga kesehatan diharapkan dapat melakukan pemeriksaan kesehatan khususnya tekanan darah secara berkala dan memberikan edukasi kepada wanita menopause tentang hipertensi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

sentri

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah accomodates original research, or theoretical papers. We invite critical and constructive inquiries into wide range of fields of study with emphasis on interdisciplinary approaches: Humanities and Social sciences, that include: Engineering Agriculture Economics Health IT ...