GERVASI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol. 9 No. 1 (2025): GERVASI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

SOSIALISASI KEKERASAN SEKSUAL DAN BULLYING TERHADAP PENINGKATAN PEMAHAMAN SISWA DI LINGKUNGAN SEKOLAH

Silaban, Bernita (Unknown)
Kiriwenno, Heidy Winike (Unknown)
Matitaputty, Rivanto (Unknown)
Tohatta, Checylia (Unknown)
Silooy, Claudhea Imanuela (Unknown)
Selanno, Stand adel (Unknown)
Loppies, Michael (Unknown)
Latusawaule, Jilly S (Unknown)
Litaay, Rendy (Unknown)
Anaktototy, Rebecca Evania (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Kekerasan seksual dan bullying pada anak merupakan topik yang disoroti saat ini karena sebagian besar terjadi di lingkungan pendidikan. SMA Negeri 6 AmbonĀ  merupakan sekolah yang rentang terhadap kejadian tersebut karena memiliki siswa-siswi dengan latar belakang sosial budaya yang beragam. Tujuan sosialisasi ini adalah untuk memberikan pemahaman tentang kekerasan seksual dan bullying kepada siswa-siswi SMA Negeri 6 Ambon agar terhindar dari segala bentuk-bentuk kekerasan seksual dan bullying. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode ceramah. Dari hasil sosialisasi tentang kekerasan seksual dan bullying kepada siswa-siswi SMA Negeri 6 Ambon, terjadi peningkatan pemahaman siswa-siswi dari yang tidak memahami menjadi memahami tentang apa itu kekerasan seksual dan bullying, dampak dan cara pencegahannya. Sebelum sosialisasi pengetahuan siswa yang kurang memahami sebesar 71,43% dan setelah sosialisasi pengetahuan siswa mengalami peningkatan sebesar 100%. Dengan memberikan edukasi yang tepat, dukungan sosial, serta tindakan pencegahan yang efektif, lingkungan sekolah SMA Negeri 6 Ambon aman dari bentuk-bentuk kekerasan seksual dan bullying.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

gervasi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Publikasi ilmiah pengabdian kepada masyarakat dengan cakupan bidang: sosial-humaniora (kependidikan dan serumpunnya); MIPA dan teknologi (kependidikan dan serumpunnya); bahasa dan sastra (kependidikan dan serumpunnya); olahraga dan kesehatan (kependidikan dan serumpunnya); serta bidang-bidang yang ...