Program Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilaksanakan dengan tujuan utama untuk menilai pemahaman siswa SMK N 2 Pekanbaru mengenai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di sektor konstruksi. Urgensi dari kegiatan ini didasari oleh tingginya angka kecelakaan kerja di sektor konstruksi, serta minimnya pemahaman dan keterampilan dasar siswa SMK sebagai calon tenaga kerja terhadap prinsip-prinsip K3, khususnya dalam penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) dan Alat Pemadam Api Ringan (APAR). Penilaian program dilakukan melalui metode pre-test dan post-test, yang bertujuan untuk mengukur tingkat pengetahuan siswa sebelum dan sesudah mengikuti sesi edukasi singkat. Hasil dari evaluasi menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam pemahaman siswa, di mana rata-rata skor pre-test yang awalnya 20,8% meningkat menjadi 74,6% pada post-test setelah pelaksanaan edukasi. Instrumen evaluasi yang digunakan dalam program ini telah divalidasi melalui uji korelasi dengan nilai korelasi sebesar 0,78, yang menunjukkan bahwa instrumen tersebut memiliki reliabilitas yang baik dan dapat diandalkan untuk mengukur pengetahuan siswa. Selain itu, evaluasi terhadap kepuasan peserta juga dilakukan, dengan hasil yang menunjukkan bahwa 85% peserta merasa sangat puas dengan keseluruhan program, terutama terkait dengan fasilitas yang disediakan dan kemampuan narasumber dalam menyampaikan materi. Diharapkan program serupa dapat dilaksanakan secara berkelanjutan.
Copyrights © 2025